BERSORAK-SORAI DALAM MASALAH

DH-Bersorak-sorai Dalam Masalah
Mazmur 35:1-28
(Ayat 9) Tetapi aku bersorak-sorak karena Tuhan, aku girang karena keselamatan dari pada-Nya.

Shalom adik-adik,

Keselamatan dari pada Tuhan bukan saja bicara tentang kehidupan kekal setelah kematian. Keselamatan dari Tuhan bicara juga tentang pertolongan Tuhan.

Daud di dalam kesesakannya oleh karena musuh-musuhnya, menyatakan kepercayaan dan imannya kepada Allah bahwa Allah akan menolongnya dari musuh-musuhnya. Oleh karenanya di dalam kesesakannya Daud berkata bahwa Daud akan bersorak-sorai karena Allah akan memberikan kegirangan kepadanya.

Adik-adik inilah ciri-ciri orang yang percaya kepada Allah dan pengharapannya hanya kepada Allah. Hal yang sama juga harus adik-adik lakukan seperti Daud, DI DALAM MASALAH, ADIK-ADIK TIDAK TERPURUK ATAU BERDUKA TETAPI ADIK-ADIK TETAP BERSORAK-SORAI KARENA PERCAYA BAHWA ALLAH AKAN MELEPASKAN ADIK-ADIK DAN MEMBERIKAN KELEGAAN DAN KEGIRANGAN.

Sebagai umat Tuhan atau anak Allah, adik-adik harus percaya kepada Bapa di sorga bahwa bagi Bapa tidak ada yang mustahil, Ia sanggup melakukan perkara-perkara yang ajaib untuk menolong dan melepaskan adik-adik dan pada waktunya Ia akan memberikan kegirangan.


MELALUI SORAK-SORAI DAN KEGIRANGAN ADA KEKUATAN ALLAH YANG MENGALIR DALAM HIDUP ADIK-ADIK YANG MEMBUAT ADIK-ADIK KUAT DAN SANGGUP MELEWATI SEMUA MASALAH DAN PERGUMULAN


Adik-adik melalui sorak-sorai dan kegirangan ketika di dalam masalah maka ada kekuatan Allah yang akan mengalirkan dalam hidup adik-adik yang membuat adik-adik kuat dan sanggup melewati semua masalah dan pergumulan adik-adik.

Tuhan memberkati.

DOA :
Tuhan Yesus terima kasih untuk kondisi apapun yang saat ini ada pada saya. Sekalipun dalam masalah, pergumulan dan kesesakan saya akan tetap bersorak-sorai karena saya tahu bahwa Allah tidak pernah meninggalkan saya. Dan pada waktunya kegirangan akan saya terima. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.