Yesaya 36:1-22
(Ayat 20) Siapakah di antara semua allah negeri-negeri ini yang telah melepaskan negeri mereka dari tanganku, sehingga Tuhan sanggup melepaskan Yerusalem dari tanganku?Shalom adik-adik,
Adik-adik dunia penuh dengan orang sombong. Saking sombongnya bahkan ada yang dengan berani menantang Allah. Kesombongan terjadi karena mereka merasa dirinya hebat, memiliki kekuasaan, kekayaan dan lain sebagainya.
Hal ini yang terjadi atas Asyur. Asyur begitu sombongnya karena didukung oleh fakta bahwa banyak sekali negeri yang telah ditaklukkannya. Dan allah-allah negeri itupun tidak ada yang dapat melepaskan negeri mereka dari tangan Asyur.
Adik-adik puncak kesombongan Asyur terlihat dalam tantangannya terhadap Tuhan dengan berkata seperti ayat di atas. Menurut Asyur, percuma Yehuda berharap kepada Tuhan karena Hizkia telah menghancurkan bukit-bukit pengorbanan dan mezbah-mezbah Tuhan.
Sesungguhnya bukan Allah kalah atau tidak berdaya dan membiarkan Asyur dan orang fasik menang, tetapi sesungguhnya Allah panjang sabar dan tidak langsung menghukum mereka. Allah menginginkan pertobatan, oleh karena itu Allah membiarkan dan memberi kesempatan untuk mereka bertobat sebelum waktu-Nya tiba. ALLAH TIDAK MUNGKIN KALAH.
ADIK-ADIK JANGAN SOMBONG, CEPATLAH BERTOBAT SEBELUM WAKTU TUHAN TIBA.
Tuhan memberkati.
DOA :
Tuhan Yesus ampuni saya atas kesombongan saya. Saya sering memakai kekuatan saya dan tidak mengandalkan Tuhan Yesus. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.