MASA LALU TIDAK MENENTUKAN MASA DEPAN

DHK-Masa Lalu Tidak Menentukan Masa Depan
Hakim-hakim 11:1-40
(Ayat 1) Adapun Yefta, orang Gilead itu, adalah seorang pahlawan yang gagah perkasa, tetapi ia anak seorang perempuan sundal; ayah Yefta ialah Gilead.

Shalom adik-adik,

Adik-adik kakak mau tanya: kalau latar belakang atau kehidupan orang buruk, misalnya dilahirkan di keluarga yang orangtuanya sudah bercerai, atau orangtuanya miskin jadi kehidupannya sulit dan lain sebagainya, apakah masa depannya juga buruk?

Adik-adik ternyata jawabannya: “tidak”. Keberhasilan dan masa depan seseorang tidak ditentukan oleh latar belakangnya. Latar belakang kehidupan yang buruk tidak menjamin seseorang akan buruk juga masa depannya. Demikian juga latar belakang seseorang yang baik belum tentu kehidupan di masa depannya juga baik.

Hal ini yang terjadi dan dialami oleh Yefta. Adik-adik Yefta memiliki latar belakang yang buruk karena dilahirkan dari perempuan tidak baik, kemudian diusir oleh saudara-saudaranya dan hidup dengan para perampok. Yefta pun kemudian menjadi perampok. Tetapi kehidupan Yefta kemudian berbalik seratus delapan puluh derajat.

Adik-adik tahu apa yang terjadi dengan Yefta? Yefta menjadi hakim atau orang nomor satu di bangsanya. Dari perampok kemudian menjadi hakim. Hal ini mungkin tidak terbayangkan oleh Yefta atau siapapun juga. Allah memulihkan Yefta dan mengangkatnya menjadi pemimpin.

Adik-adik tahu kenapa Yefta bisa menjadi hakim? Ternyata Allah yang memulihkan dan mengangkat Yefta menjadi pemimpin. Allah senang dengan Yefta karena Yefta seorang yang dekat dengan Tuhan. Ia selalu membawa masalahnya kepada Tuhan (Hakim-hakim 11:11). Yefta juga seorang yang memegang teguh janjinya (Hakim-hakim 11:35), ia menepati janjinya untuk menyerahkan anak perempuannya kepada Allah.


TETAPLAH PERCAYA KEPADA TUHAN, TUHAN SANGGUP MEMBERIKAN MASA DEPAN YANG BAIK UNTUK ADIK-ADIK


Adik-adik kalau kondisi adik-adik sekarang tidak baik, tetap percaya Tuhan ya, Tuhan sanggup memberikan masa depan yang baik untuk adik-adik. Tetapi kunci masa depan yang baik, adik-adik harus dekat dengan Tuhan, perkataan adik-adik juga harus sama dengan tindakan dan kalau sudah berjanji harus ditepati MAKA ALLAH AKAN MEMBUAT KEHIDUPAN ADIK-ADIK YANG BURUK MENJADI BAIK.

Tuhan memberkati.

DOA :
Terima kasih Tuhan di dalam Tuhan masa lalu dan latar belakang saya yang buruk tidak membuat masa depan saya juga buruk. Saya percaya masa depan saya masa depan yang baik sesuai dengan rancangan Tuhan atas anak-anak-Nya. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.