1 Petrus 5:1-14
(Ayat 2) Gembalakanlah kawanan domba Allah yang ada padamu, jangan dengan paksa, tetapi dengan sukarela sesuai dengan kehendak Allah, dan jangan karena mau mencari keuntungan, tetapi dengan pengabdian diri.Shalom adik-adik,
Gembala adalah salah satu jabatan rohani yang Allah berikan kepada seseorang (Ef. 4:11). Mandat sebagai gembala bukan diberikan dari domba-dombanya melainkan diberikan dari Allah sendiri. Tuhan memilih sendiri orang yang akan menggembalakan domba-domba-Nya.
Gembala merupakan kehendak Allah dan domba-domba juga kepunyaan Allah. Gembala dipercayakan untuk menggembalakannya. Seorang gembala harus menggembalakan dengan sukarela, tidak dengan paksa atau terpaksa.
Adik-adik gembala adalah pemimpin rohani bukan pemimpin sekuler. Ia tidak dapat menerapkan seluruh prinsip-prinsip kepemimpinan dunia dalam menggembalakan. Tidak bisa memerintah dengan semaunya atau dengan paksa seperti seorang pemimpin sekuler. Gembala harus memberi contoh dan teladan sehingga domba-dombanya mau mengikutinya.
Dalam menggembalakan domba-domba, seorang gembala tidak boleh mencari keuntungan pribadi. Gembala harus melayani bahkan berkorban untuk domba-dombanya. Berkorban dalam hal memberi perhatian, pertolongan, waktu bagi domba-dombanya dan hal yang lainnya.
Kalau adik-adik dipilih Tuhan menjadi gembala: gembala di Life, di gereja, di keluarga atau tempat lain; GEMBALAKAN DENGAN BAIK DAN SETIA DOMBA-DOMBA TUHAN, MAKA TUHAN SEBAGAI GEMBALA AGUNG AKAN MENGARUNIAKAN UPAH, yaitu mahkota kemuliaan yang tidak dapat layu (ayat 4).
Tuhan memberkati.
DOA :
Tuhan Yesus, terima kasih untuk domba-domba yang Tuhan Yesus percayakan. Saya akan jadi gembala yang baik bagi mereka. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.