TATANAN KELUARGA YANG BENAR

DH-Tatanan Keluarga Yang Benar
1 Korintus 11:1-34
(Ayat 3) Tetapi aku mau, supaya kamu mengetahui hal ini, yaitu Kepala dari tiap-tiap laki-laki ialah Kristus, kepala dari perempuan ialah laki-laki dan Kepala dari Kristus ialah Allah.

Shalom adik-adik,

Adik-adik Paulus menyampaikan kepada jemaat di Korintus susunan atau tatanan dalam keluarga yang benar di dalam Kristus. Urutan yang tertinggi dalam keluarga adalah Allah sebagai kepala kemudian Kristus, di bawah Kristus adalah laki-laki atau suami dan di bawah laki-laki adalah perempuan atau istri.

Keluarga adalah institusi atau lembaga yang Allah ciptakan di bumi sebagai representatif dari keluarga di Surga. Di mana Surga memiliki keluarga yang terdiri dari Allah Bapa, Allah Anak yaitu Tuhan Yesus dan Allah Roh Kudus, tiga pribadi yang menjadi satu dan membentuk suatu keluarga.

Adik-adik Allah Bapa menjadi kepala atau tudung dari keluarga. Tuhan Yesus di bawah Bapa sebagai pengantara dan menjadi kepala dari laki-laki atau suami. Suami menjadi kepala dari istri dan anak-anak serta menjadi imam dan raja dalam keluarga. Suami berkewajiban menyampaikan pesan Tuhan, menjaga, melindungi dan memenuhi kebutuhan mereka dan mengasihi seperti Kristus mengasihi jemaat-Nya (Efesus 5:25).

Seorang istri harus tunduk dan menghormati suaminya dalam segala hal (Kolose 3:18), menjadi tiang doa di dalam keluarganya dan menjadi penolong. Bukan menjadi kepala atau menjadi leher yang mengatur kepala. Ketika susunan tatanan dalam keluarga tidak benar, maka akan terjadi kekacauan dalam keluarga.

Tetapi adik-adik KETIKA SUSUNAN TATANAN BENAR DAN MASING-MASING BERFUNGSI SESUAI DENGAN TATANAN TUHAN YESUS MAKA ADA BERKAT KHUSUS YANG TUHAN YESUS CURAHKAN bagi keluarga dan akan menjadi keluarga yang dipenuhi dengan kemuliaan Allah.

Tuhan memberkati.

DOA :
Tuhan Yesus saya mau di dalam keluarga saya baik. Papa mama, kakak dan adik diberkati. Saya akan lakukan fungsi dan peranan saya dalam keluarga sesuai perintah Tuhan Yesus. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.