DH-Allah Setia Dan Adil

ALLAH SETIA DAN ADIL

HOP CHURCHDaily HOPe

1 Yohanes 1:1-10
(Ayat 9) Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan.

Manusia adalah makhluk roh yang memiliki jiwa dan mendiami tubuh. Jiwa dan tubuh manusia sudah dicemari dosa. Selama manusia ada di dunia, pasti pernah dan bisa melakukan dosa. Tidak ada manusia yang kudus dan suci selama hidup di dunia ini.

Yohanes menulis surat kepada orang-orang percaya untuk mengaku dosa. Tidak ada dosa yang tidak diampuni kecuali dosa yang tidak diakui. Yohanes percaya bahwa Allah yang disembah dalam nama Tuhan Yesus adalah Allah yang setia dan adil. Allah siap mengampuni setiap dosa anak-anak-Nya yang mengakuinya.

Pada saat kita mengakui dosa maka Tuhan akan mengampuni dan menyucikannya. Menghapus dosa dan membuang jauh ke tubir-tubir laut (Mika 7:19). Kita kembali dibenarkan dan dilayakkan di hadapan Tuhan. Anugerah dan kasih Tuhan kembali dicurahkan. Tuhan tidak lagi mengingat-ingat dosa kita.

Yesus adalah pendamai untuk setiap dosa kita bahkan dosa seluruh dunia (1 Yoh. 2:1-2). Ia menjadi pengantara kita dengan Allah Bapa. Pintu pengampunan Tuhan selalu terbuka lebar bagi kita yang mau mengakui dosa. Yesus yang menjadi pengantara atau pembela kita di hadapan Allah.

Sekalipun pintu pengampunan dosa terbuka lebar janganlah kita permainkan kebaikan Tuhan yaitu bermain dengan dosa. Pada saat kita melakukan itu artinya kita memilih untuk hidup dalam penghukuman. Arah jalan menuju kekekalan akan berbelok menuju jurang kebinasaan. Allah setia dan adil, upah dosa adalah maut.

SEBAGAI CIPTAAN BARU SEHARUSNYA KITA TIDAK LAGI HIDUP DALAM DOSA.

Tuhan memberkati.

DOA :
Tuhan ampuni saya kalau sering kali main-main dengan dosa. Saya percaya saat ini juga Tuhan pulihkan saya. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.