BERSERU KEPADA ALLAH

DH-Berseru Kepada Allah
Mazmur 138:1-8
(Ayat 3) Pada hari aku berseru, Engkaupun menjawab aku, Engkau menambahkan kekuatan dalam jiwaku.

Banyak orang termasuk anak-anak Tuhan yang menunggu atau mengharapkan jawaban doa dari Tuhan. Mereka sudah mengharapkan cukup lama bahkan sangat lama sekali. Tetapi jawaban Tuhan belum datang juga.

Pemazmur dalam ayat di atas memberitahukan kepada umat dan anak-anak Tuhan, kapan Tuhan menjawab doa kita, yaitu pada hari atau saat kita berseru. Jadi sesungguhnya Allah langsung menjawab doa kita.

Sering kali kita yang tidak tahu atau mungkin juga tahu tetapi tidak percaya kalau Allah sudah menjawab doa kita. Hal ini terjadi karena kita menunggu jawaban doa seperti yang kita mau. Atau mungkin saja kita yang belum atau tidak berseru kepada-Nya. Kita pikir Allah pasti sudah tahu masalah dan pergumulan kita.


ALLAH MAU KITA BERSERU-SERU KEPADA-NYA SEPERTI SEORANG ANAK DAN ALLAH MAU KEINTIMAN DARI ANAK-ANAK-NYA


Allah tahu masalah dan pergumulan anak-anak-Nya, tetapi sebagai Bapa, Allah mau kita berseru-seru kepada-Nya seperti seorang anak dan Allah mau keintiman dari anak-anak-Nya, salah satunya dengan kita berseru membawa masalah dan pergumulan kita.

Salah satu jawaban doa Tuhan adalah kita kuat dalam menghadapi masalah dan pergumulan. Semua karena adanya kekuatan Tuhan yang mengalir atas kita. Tanpa kekuatan Tuhan, kita pasti sudah tergeletak dan terkapar. Tetapi kalau kita masih bisa beraktifitas, itu karena kekuatan Tuhan. Ayo, terus berseru kepada Allah.

Tuhan memberkati.

DOA :
Terima kasih Tuhan, kalau saya boleh ada saat ini, semua karena kekuatan Tuhan yang mengalir dalam hidup saya. Saya percaya seruan-seruan saya sudah Tuhan jawab. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.