DI TANGAN TUHAN

Di tangan Tuhan

Yoel 1:1-20
(Ayat 4) Apa yang ditinggalkan belalang pengerip telah dimakan belalang pindahan, apa yang ditinggalkan belalang pindahan telah dimakan belalang pelompat, dan apa yang ditinggalkan belalang pelompat telah dimakan belalang pelahap.

Belalang adalah binatang yang kecil dan lemah. Tetapi ketika belalang bersatu menjadi suatu kekuatan yang besar. Serangan belalang digambarkan seperti pasukan penyerbu yang dapat menghabiskan tanaman anggur dan tanaman lainnya. Sangat menakutkan di daerah Timur Tengah.

Belalang Tuhan pakai untuk menegur bangsa Israel yang tidak taat. Menjadi alat penghukuman bagi mereka. 4 jenis belalang yang dipakai Tuhan untuk menjadi pasukan pemusnah adalah:

  • Belalang Pengerip (GAZAM - memotong)
  • Belalang Pindahan (‘ARBEH – mendengung)
  • Belalang Pelompat (YE’LEO – menjilat)
  • Belalang Pelahap (KHASIL – memakan)

Demikian juga dengan manusia sebagai makhluk ciptaan Tuhan, kecil dan tidak berarti. Tetapi di tangan Tuhan kekuatan manusia dapat menjadi besar. Dan menjadi suatu kekuatan yang besar ketika bersatu. Tuhan berkata semua yang dilakukan pasti berhasil.

Serahkan hidup kita ke dalam tangan Tuhan. Kita akan dipakai untuk menjadi alat kemuliaan Tuhan. Bukan sebagai alat penghukum tetapi menjadi alat untuk memberkati sesuai karunia dan talenta yang Tuhan berikan.

DI TANGAN TUHAN KITA MENJADI ALAT UNTUK MEMBERKATI.

RENUNGKAN:

  • Kenapa Tuhan pakai belalang yang kecil untuk menegur umat-Nya?
  • Bagaimana saya bisa menjadi alat memuliakan Tuhan Yesus?

DOA:
(Apa yang Tuhan Yesus sampaikan melalui pembacaan firman Tuhan hari ini?)