Ulangan 29:1-29
(Ayat 29) Hal-hal yang tersembunyi ialah bagi Tuhan, Allah kita, tetapi hal-hal yang dinyatakan ialah bagi kita dan bagi anak-anak kita sampai selama-lamanya, supaya kita melakukan segala perkataan hukum Taurat ini.Salah satu sifat manusia adalah ingin tahu. Manusia memiliki akal dan pikiran yang membuat manusia berusaha mencari tahu segala sesuatu bahkan termasuk sesuatu yang tidak dinyatakan Allah atau tersembunyi, manusia pun berusaha untuk mencari tahu.
Sesungguhnya Tuhan tidak pernah menyembunyikan hal-hal yang harus diketahui umat-Nya. Semua Tuhan sudah nyatakan di dalam firman-Nya. Bagian umat-Nya menaati dan melakukan semua yang Tuhan sudah nyatakan, baik melalui hukum Taurat atau firman-Nya atau cara-cara lain yang Tuhan pakai supaya umat Tuhan tahu.
ROH KUDUS AKAN MENYINGKAPKAN SEGALA SESUATU YANG BELUM DIKETAHUI BAGI ORANG PERCAYA DAN MENUNTUN MEREKA SUPAYA HIDUP DI DALAM RENCANA-RENCANA-NYA
Sesungguhnya melalui Roh Kudus, sebagai pribadi Allah yang ketiga yang Tuhan curahkan kepada orang percaya, segala sesuatu yang tidak diketahui atau tersembunyi bagi kita, akan Tuhan singkapkan. Roh Kudus akan menyingkapkan segala sesuatu yang belum diketahui bagi orang percaya dan menuntun mereka supaya hidup di dalam rencana-rencana-Nya.
Pewahyuan akan Tuhan nyatakan kepada umat-Nya dan Roh Kudus akan membuat kita mengerti. Untuk itulah diperlukan keintiman dengan Tuhan sehingga kita bisa memiliki kepekaan untuk menangkap semua yang Tuhan singkapkan dan dengan iman kita percaya kepada-Nya.
Sebagai umat Tuhan yang mengasihi Tuhan, SEHARUSNYA KITA BERUSAHA UNTUK LEBIH MENGENAL APA YANG TELAH TUHAN NYATAKAN DI DALAM FIRMAN-NYA SUPAYA KITA DAPAT LEBIH MENGENAL ALLAH DAN DAPAT HIDUP BERKENAN DI HADAPAN ALLAH DENGAN MELAKUKAN PERINTAH-NYA.
Tuhan memberkati.
DOA :
Terima kasih Tuhan, segala sesuatu tidak ada yang tersembunyi bagi anak-anak Tuhan. Saya percaya Roh Kudus akan menyingkapkannya bagi saya. Saya akan terus hidup intim dengan Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.