HATI-HATI DENGAN PENYESAT-PENYESAT

DH-Hati-hati Dengan Penyesat-penyesat
Yudas 1:1-25
(Ayat 18) Sebab mereka telah mengatakan kepada kamu: “Menjelang akhir zaman akan tampil pengejek-pengejek yang akan hidup menuruti hawa nafsu kefasikan mereka.”

Yudas mengatakan tentang akhir zaman, akan tampil pengejek-pengejek, yaitu orang-orang yang hidup menuruti hawa nafsunya. Pengejek-pengejek itu adalah orang-orang yang tahu kebenaran tetapi justru menyimpang dari kebenaran, bahkan kebenaran dibelokkan untuk kepentingan diri sendiri.

Ejekan-ejekan atau pengajaran-pengajaran yang mereka sampaikan dapat membuat jemaat Tuhan memiliki pengertian dan pemahaman yang berbeda dari kebenaran yang sebenarnya yang disampaikan para rasul. Dan mereka disebut juga guru-guru atau pengajar-pengajar atau nabi-nabi palsu.

Mereka sangat berbahaya bagi pertumbuhan jemaat sebab akan memecah belah jemaat dengan ajarannya yang tidak sesuai dengan Firman Tuhan. Jemaat akan menjadi bimbang dan ragu-ragu akan Firman Tuhan. Keberadaan mereka seperti virus di dalam jemaat Tuhan. Dan lebih bahaya lagi mereka berada di bawah payung gereja. Perlahan-lahan jemaat gereja akan digiring kepada kesesatan.


PELAJARI ATAU SELIDIKI ALKITAB DENGAN SEKSAMA AGAR KITA MENGERTI MANA AJARAN YANG BENAR YANG SESUAI DENGAN ALKITAB


Oleh karena itu, kita harus melengkapi diri. Pelajari atau selidiki Alkitab dengan seksama agar kita mengerti mana ajaran yang benar yang sesuai dengan Alkitab. Jangan buka celah yang dapat melemahkan iman percaya kita dengan ajaran-ajaran yang menyesatkan. Ajaran yang benar selalu berfokus kepada Tuhan Yesus dan Tuhan yang dipermuliakan, bukan pribadi orang.

HATI-HATI!! PENYESAT ADA DI SEKITAR KITA DAN MUNGKIN IA ADALAH ORANG YANG KITA KENAL ATAU DEKAT DENGAN KITA. Tetap berpegang dengan kebenaran berdasarkan Firman Tuhan dan kebenaran itu adalah Yesus sendiri.

Tuhan memberkati.

DOA :
Tuhan saya mau terus tinggal dan berpegang pada Firman Tuhan sehingga saya tidak mudah disesatkan. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.