Wahyu 9:1-21
(Ayat 6) Dan pada masa itu orang-orang akan mencari maut, tetapi mereka tidak akan menemukannya, dan mereka ingin mati tetapi maut lari dari mereka.
Sangkakala kelima dan keenam dibunyikan malaikat untuk membuka meterai. Allah memberikan kepada malaikat kelima yang meniup sangkakala anak kunci lubang jurang maut. Lubang jurang maut disebut juga Abyss ,suatu tempat yang dalamnya tiada akhir.
Malapetaka yang kelima sedahsyat neraka. Malapetaka kegelapan disiapkan bagi manusia yang mencintai kegelapan. Seluruh dunia dipenuhi dengan debu seperti abu gunung berapi. Akibat dosa Adam & Hawa maka manusia lahirkan sebagai orang berdosa. Manusia lebih menyukai kegelapan dibandingkan hidup dalam terang Tuhan.
Malapetaka keenam adalah peperangan yang akan membunuh sepertiga dari umat manusia. Penghukuman Allah atas dosa manusia terjadi di sungai Efrat. Peperangan yang sangat dasyat akan terjadi. Api dan asap serta belerang yang dilihat dalam penglihatan Yohanes.
Manusia yang mengalami malapetaka ingin mati tetapi mereka tidak dapat mati karena maut lari dari mereka. Mereka adalah orang-orang yang ditentukan untuk dibinasakan. Yang menunjukkan bahwa di akhir jaman, manusia tidak akan pernah bertobat dari dosa (ayat 20-21).
Jaga iman percaya kita kepada Yesus, hidup kudus dan melakukan semua perintah Tuhan. Kita akan diluputkan dari penghukuman Allah atas dunia. Dan kita diangkat ke awan-awan permai untuk bertemu dengan Tuhan Yesus, masuk dalam perjamuan kawin Anak Domba Allah.
HIDUP BENAR DAN KUDUS MAKA KITA AKAN DILUPUTKAN DARI HUKUMAN TUHAN ATAS DUNIA.
RENUNGKAN:
- Bagaimana caranya luput dari hukuman Allah?
- Bagaimana keadaan dunia ketika semua sangkakala dibunyikan?
DOA:
(Apa yang Tuhan Yesus sampaikan melalui pembacaan firman Tuhan hari ini?)

