NYANYIAN BARU

DH-Nyanyian Baru
Mazmur 96:1-13
(Ayat 1) Nyanyikanlah nyanyian baru bagi Tuhan, menyanyilah bagi Tuhan, hai segenap bumi!

Nyanyian baru untuk Tuhan memiliki pengertian nyanyian untuk menyambut datangnya musim baru. Umat Tuhan diajak untuk mengarahkan hidup bukan pada masa lalu tetapi pada masa depan, Tuhan akan menuntun umat-Nya masuk dalam rencana-Nya.

Ajakan menyanyikan lagu baru bukan perintah untuk menciptakan lagu baru tetapi ajakan untuk selalu melihat secara baru karya Tuhan. Baru memiliki pengertian segar dan hidup, semua terjadi karena hubungan dan pengalaman bersama Tuhan.

Keindahan dan keagungan lagu pujian bukan terletak pada baru atau lamanya, tetapi pada isinya yang sesuai dengan kehendak Allah. Dinyanyikan dengan sikap yang penuh dengan ucapan syukur dan pengagungan kepada Allah.

Orang yang memiliki pengenalan yang baik tentang Tuhan pasti tidak akan memuji Tuhan dengan sembarangan atau sesuka hatinya. Pujian yang dinyanyikan akan keluar dari hati yang benar dan bersyukur. Pujian yang menyatakan Tuhan adalah raja yang besar dan dahsyat.

NYANYIAN BARU UNTUK TUHAN MERUPAKAN PENGAKUAN BAHWA TUHAN ADALAH RAJA.

Tuhan memberkati.

RENUNGKAN:

  1. Apa yang dimaksud nyanyian baru untuk Tuhan?
  2. Bagaimana caranya membuat nyanyian baru untuk Tuhan?
DOA:
(Apa yang Tuhan Yesus sampaikan melalui pembacaan Firman Tuhan hari ini?)