PENGANTARA DENGAN ALLAH

DH-Pengantara Dengan Allah
Ibrani 7:1-28
(Ayat 25) Karena itu Ia sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah. Sebab Ia hidup senantiasa untuk menjadi Pengantara mereka.

Suatu janji Allah yang luar biasa untuk semua orang yang percaya dan menjadikan Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat. Yesus menjadi pengantara dengan Allah untuk selamanya. Yesus yang telah mati dan bangkit dan naik ke Surga dan sekarang duduk di sebelah kanan Allah Bapa menjadi pembela bagi kita (Roma 8:34).

Kita sebagai orang percaya diampuni oleh kematian Yesus, dan dibenarkan oleh kebangkitan-Nya. Kita diselamatkan karena Ia telah mati. Yesus naik ke Surga dan duduk di sebelah kanan Allah. Yesus menjadi pengantara atau pembela bagi kita. Yesus selalu siap membela kita di hadapan Allah.

Kita pasti tidak luput dari dosa karena masih tinggal di dunia dan berada dalam tubuh yang sudah dicemari dosa. Keinginan yang timbul dari dalam hati manusia adalah berbuat dosa (Mark. 7:21). Dosa pasti akan kita lakukan baik dengan sengaja maupun tidak disengaja.

Dosa yang sudah dibuahi atau dilakukan akan menghasilkan maut sebab upah dosa adalah maut atau kematian kekal. Tetapi pada saat kita datang kepada Tuhan minta ampun dan bertobat dan berbalik dari jalan yang jahat maka Yesus yang akan menjadi pembela kita di hadapan Allah Bapa.

YESUS ADALAH PENGANTARA KITA DENGAN ALLAH. Ia akan membela kita sekarang dan selama-lamanya. Selama kita mau datang kepada-Nya untuk bertobat maka pembelaan Tuhan akan selalu dinyatakan.

Tuhan memberkati.

DOA :
Tuhan Yesus, saya percaya setiap dosa yang saya lakukan saat saya bertobat, semua dosa sudah Allah ampuni karena Tuhan Yesus yang menjadi pembela saya di Sorga. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.