PERTAHANKAN SAMPAI AKHIR

Pertahankan sampai akhir

Kejadian 38:1-30
(Ayat 24) Sesudah kira-kira tiga bulan di kabarkanlah kepada Yehuda: “Tamar, menantumu, bersundal, bahkan telah mengandung dari persundalannya itu.” Lalu kata Yehuda: “Bawalah perempan itu supaya dibakar.”

Tamar adalah menantu Yehuda anak dari Israel yang terancam akan dibakar karena perbuatannya. Tamar ketahuan bersundal atau berzinah, bahkan akibat perbuatannya Tamar mengandung.

Tamar dua kali kehilangan suami karena meninggal yaitu Er dan Onan. Kemudian memperdaya mertuanya Yehuda sehingga mereka “berzinah atau bersundal”. Dan akhirnya memiliki anak yaitu Perez Dan Zerah dari Yehuda.

Tamar adalah orang kafir atau bukan umat Tuhan. Perbuatan Tamar yang dilakukan dengan sadar dan nekat membuat dirinya masuk menjadi umat pilihan Allah. Raja Daud yang pemerintahannya kekal karena janji Tuhan adalah keturunan Tamar. Bahkan Tamar masuk dalam dalam silsilah Tuhan Yesus (Mat. 1).

Kita yang percaya Yesus maka nama kita sudah terdaftar di Sorga. Kita harus miliki semangat seperti Tamar yang membuat dirinya menjadi umat Allah. Pertahankan nama kita tetap tercantum dalam buku kehidupan. Kita harus percaya dan lakukan semua perintah Tuhan sampai akhir.

PERTAHANKAN SAMPAI AKHIR NAMA KITA TERDAFTAR DI SORGA DENGAN PERCAYA YESUS.
 

RENUNGKAN:

  • Apa yang Tamar lakukan sehingga namanya masuk silsilah Tuhan Yesus?
  • Apa yang harus saya lakukan supaya nama saya tetap terdaftar di Sorga?

DOA:
(Apa yang Tuhan Yesus sampaikan melalui pembacaan firman Tuhan hari ini?)