LET YOUR WILL BE DONE
All night prayer session (Thursday, 31 Aug 2017, 10 p.m to Friday, 1 Sep 2017, 4 a.m)
Date: 31 Aug – 1 Sep 2017
Time: 22:00 – 04:00
Venue: GBI House of Prayer, Jembatan Dua
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi kami melalui hotline di nomor 0855 1277 000 atau melalui form ini.
Be there!
God bless.
EVENT UPDATE!
LET YOUR WILL BE DONE menjadi tema doa semalaman di gereja GBI House of Prayer. Pentakosta 3 sedang digenapi atas bangsa Indonesia dan 5 generasi akan Tuhan pulihkan. Oleh karenanya para pelayan dan jemaat GBI House of Prayer berdoa dan berseru-seru kepada Tuhan supaya kehendak Tuhan yaitu jiwa-jiwa dipulihkan dan diselamatkan.
Doa yang dimulai pukul 22.00 (31 Agustus 2017) sampai pukul 04.00 (1 September 2017) dan dibagi menjadi 3 sesi. Di antara sesi ada break atau istirahat dan panitia doa menyediakan makanan serta minuman kopi dan teh untuk menyegarkan kembali kondisi mereka yang berdoa.
3 sesi doa tersebut terdiri dari:
- Doa Rekonsiliasi
- Doa Peperangan
- Doa Deklarasi
Setiap sesi selain diisi dengan doa, juga ada 3 orang perwakilan dari kepala bidang (kabid) menyampaikan pesan atau tuntunan Tuhan.
Kerinduan untuk jiwa-jiwa dipulihkan membuat para pelayan dan jemaat sungguh-sungguh berdoa. Doa pujian dan penyembahan terus dinaikan sepanjang malam. Malam hari yang biasanya waktu tidur malam itu dipakai untuk berdoa dan berseru-seru kepada Tuhan.
Doa pujian dan penyembahan yang dinaikan oleh para pelayan dan jemaat kiranya menjadi dupa yang harum yang naik ke sorga dan menyukakan Allah sehingga Allah tidak tahan untuk tidak mengenapi janji-Nya atas bangsa Indonesia.
Amin!